Cara Mudah Membuat Mie Kering Pedas

Cara Mudah Membuat Mie Kering Pedas

Cara Mudah Membuat Mie Kering Pedas
Mie Kering Pedas

Bahan-bahan untuk mie kering pedas :
  •     200 gram mie keriting kering
  •     ½ sendok teh kaldu bubuk
  •     100 gram gula pasir
  •     Garam secukupnya
  •     4 sendok makan air
  •     2 sendok teh air asam jawa
  •     700 ml minyak goreng
  •     4 siung bawang putih
  •     5 buah cabe rawit
Cara membuat mie kering pedas :
  1. Rebus mie keriting kering
  2. Panaskan minyak goreng untuk menggoreng mie yang sebelumnya telah direbus. Goreng mie tersebut hingga benar-benar kering dan angkat. Tiriskan agar tidak ada sisa-sisa minyak. Pastikan mi kering tetap utuh dan tidak hancur. Sisihkan.
  3. Haluskan bumbu-bumbu seperti cabai merah dan cabai rawit bersama bawang putih hingga halus.
  4. Panaskan 2 sendok makan minyak untuk menumis bumbu tersebut. Lalu tumis hingga harum.
  5. Setelahnya, tambahkan air untuk melarutkan. Masukkan gula pasir, garam, kaldu bubuk serta air asam jawa.
  6. Aduk dan masak hingga mendidih dan kental.
  7. Tambahkan mie pada kuah pedas yang masih dimasak ini. Aduk pelan-pelan sampai rata dan kering.
  8. Setelahnya, angkat dan biarkan hingga uap panasnya hilang.
  9. Resep cemilan mi kering pedasselesai dan camilan mi siap disantap.
Anda cukup perlu mie keriting dan bisa diganti dengan mie yang tersedia di rumah, misalnya mie instant. Bisa juga ditambahkan topping seperti bawang goreng atau keju untuk menambah rasa. Kadar kepedasannya bisa ditentukan sesuai selera. Jadi, anak-anak yang kurang suka pedas bisa menikmati camilan ini. Cocok untuk dihidangkan sore-sore bersama teh manis hangat bersama keluarga.