Cara Memijat Bayi Yang Benar, Nyaman dan Aman

Cara Memijat Bayi Yang Benar, Nyaman dan Aman
Cara Memijat Bayi Yang Benar, Nyaman dan Aman
Bayi juga perlu dipijat lho. Memijat bayi bisa membuat bayi lebih tenang dan nyaman. Tidak perlu ke baby spa, Bunda bisa memijat si kecil sendiri di rumah! Caranya cek di sini!
  1. Pijat bayi selama 10-30 menit. Sebelum memulainya, pastikan suhu ruangan hangat & si kecil sedang tenang serta terjaga. Waktu terbaik memijatnya: setelah ia bangun tidur, saat sedang mengganti pakaiannya, dan setelah si kecil selesai mandi.
  2. Untuk memulainya, teteskan beberapa tetes baby oil ke telapak tangan Anda. Mulai pijatan dari telapak kaki anak. Tekan telapak kakinya dengan lembut dari arah tumit ke atas jari-jarinya.
  3. Lanjutkan dengan pijatan lembut dari arah pergelangan kaki sampai pangkal paha. Jangan pijat area genital. Lakukan pemijatan bergantian antara kaki kiri & kanan. Lalu, tekuk kakinya & arahkan ke arah perut. Ini bisa membuat gas yang terjebak di perutnya keluar.
  4. Saat memijat tubuh bayi bagian atas, Bunda bisa memulainya dengan memijat lembut dari arah bahu ke dada bagian dalam.
  5. Pijat juga dari arah bahu ke arah pergelangan tangan. Sebisa mungkin jangan sampai ada baby oil yang tertinggal di tangan si kecil. Kalau ini terjadi, segera lap sebelum anak mengemut tangannya dan baby oil masuk ke mulutnya.
  6. Jika perut anak terasa lembut & tidak keras, pijat area perut dengan gerakan memutar seperti arah jarum jam. Perut bayi sangat sensitf. Kalau ia tidak nyaman, lanjutkan pemijatan ke step selanjutnya. Jangan pijat bagian pusar kalau belum mengering.
  7. Gunakan ujung jari Anda untuk memijat bagian wajah bayi. Pijat dari bagian tengah dahi ke pelipis dan pipi. Pijat pula bagian kepala bayi menggunakan jemari Anda dengan gerakan seperti sedang mengeramasi bayi.
  8. Jika ia masih tenang setelah Anda selesai memijat bagian depan tubuhnya, tengkurapkan anak dan pijat dari arah kepala, punggung, sampai ke jari kaki.
  9. Selalu pijat anak dengan lembut. hentikan sesi massage jika ia terlihat tidak nyaman. Jangan juga memijat bayi saat moodnya sedang jelek.


sumber: Instagram Momandkiddy